Jangan Menggunakan Hand Dryer Setelah Cuci Tangan
Kebiasaan mencuci tangan merupakan kebiasaan yang sangat baik, bahkan diajurkan oleh para dokter, ada juga perusahaan sabun yang mempromosikan barangnya dengan membudayakan mencuci tangan. Seperti yang diwartakan vivanews.com, tangan kita ternyata penuh dengan bakteri, ada sekitar 500.000 bakteri ada di telapak tangan kita, wah ngeri juga ternyata, makanya untuk mengusir bakteri tersebut sangat diajurkan untuk selalu mencuci tangan apalagi ketika mau makan. Setelah mencuci tangan sebagian orang biasa mengeringkan tangannya dengan hand dryer atau pengering tangan yang biasa dipasang di tempat makan, restoran atau mungkin juga dirumah ada yang memasang alat tersebut. Menurut penelitian ternyata kebiasaan tersebut tidak baik bahkan lebih baik dihentikan, karena disinyalir mengeringkan tangan dengan hand dryer tersebut justru mengundang kuman penyakit. lho koq bisa? ternyata alat hand dryer itu mengeluarkan udara yang hangat yang disukai bakteri untuk berkembang biak, ketika digunakan alat itu menyebarkan kuman ke telapak tangan kita yang akhirnya tangan yang bersih setelah dicuci malah jadi kotor lagi karena alat tersebut, jadi lebih aman kalau kita mengeringkan tangan menggunakan tisu yang bersih.
|